kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%
KOLOM /

Laba meroket 664,9%, prospek bisnis AALI subur


Rabu, 12 Agustus 2020 / 17:43 WIB
Laba meroket 664,9%, prospek bisnis AALI subur
ILUSTRASI. Ellen May, Pengamat Pasar Modal dan pendiri Ellen May Institute.


Reporter: Harian Kontan | Editor: Harris Hadinata

KONTAN.CO.ID - PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) mencatatkan laba bersih Rp 408,5 miliar pada semester I-2020. Pencapaian laba AALI terbilang fantatis karena mengalami kenaikan 664,9% dibandingkan dengan semester I-2019. 

Pendapatan AALI juga mengalami peningkatan 6,5% menjadi Rp 9,1 triliun pada semester I-2020. Dari kenaikan pendapatan yang masih di bawah satu digit, terlihat peningkatan laba fantastis tersebut diraih karena efisiensi biaya yang dilakukan AALI. 

AALI mampu menekan biaya pokok menjadi sebesar Rp 19,8 miliar. Jumlah ini turun dari biaya pokok di semester I-2019 yang sebesar Rp 7,8 triliun. 

(dalam juta rupiah)

Total utang

Total utang diukur dengan rasio DER (utang dibandingkan modal) dan DAR (utang dibandingkan aset). Jika DER atau DAR di angka 1 maka utang dan modal sama besar. 

Jika DAR di angka 1 maka utang dan aset sama besar. Kesimpulannya DER dan DAR harus sekecil mungkin dan di bawah angka 1. Saat ini AALI memiliki DAR 0,29 kali dan DER 0,42 kali. 

Nampak pada grafik, AALI telah break out dari MA 200 pada tanggal 7 Agustus 2020 dengan volume yang besar. Hal ini juga mengonfirmasi keberlanjutan tren AALI. yaitu uptrend dan berpotensi harga saham menguat.

Tapi, melihat pertumbuhan labanya, AALI memiliki profitabilitas yang cenderung menurun dari tahun ke tahun. Selain itu, AALI bergerak di sektor agrikultur, yang merupakan sektor cyclical

Pendapatan perusahaan ini terpengaruh dengan siklus bisnis yang terjadi. Sehingga AALI kurang menarik untuk investasi jangka panjang dan lebih menarik untuk trading

Kami mereferensikan trading jangka pendek saham AALI. EM Trade telah membeli saham AALI pada tanggal 7 Agustus di 10.050. Untuk trading tetap perhatikan money management dengan proporsi 5% dari modal trading dan maksimal lima saham. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×